Pages

Rabu, 27 Januari 2021

GEOGRAFI KELAS XII NEGARA MAJU DAN BERKEMBANG

NEGARA MAJU

Kalau didefinisikan, negara maju (developed country) adalah negara berdaulat yang memiliki ekonomi sangat maju diikuti dengan infrastruktur yang maju pula. Negara maju punya istilah lain yaitu negara industri (industrialized country) yang dicirikan oleh industri dalam skala luas.

Negara maju punya kondisi yang serba maju. Kalau diambil contoh yang tadi, Korea Selatan dan Jepang itu udah punya standar kehidupan yang lebih tinggi sebagai hasil dari naiknya produksi ekonomi, pendapatan dan konsumsi per kapita.

Jika dilihat secara ekonomi, negara maju itu pastinya kaya raya. Sehingga negara maju juga punya sebutan lain yaitu negara yang lebih berkembang secara ekonomi (more economically developed country/MEDC).

Dilihat dari sudut pandang ekonomi, ini adalah kriteria dari negara maju:

1. Pendapatan per kapita tinggi

2. Mayoritas penduduknya bermata pencaharian di sektor industri dan jasa

3. Tingkat pertumbuhan industri tinggi

4. Komoditas ekspor berupa barang-barang industri

5. Ada keseimbangan antara jumlah pencari kerja dan lapangan kerja

6. Produktivitas dan kualitas hidup masyarakat umumnya cukup tinggi

7. Tingkat kemiskinan rendah

8. Pemanfaatan sda secara efisien dan efektif

9. Jaminan sosial memadai

10. Konsumsi energi lebih besar

Di negara maju seperti Korea Selatan dan Jepang juga sumber daya manusianya telah digunakan secara maksimal. Kofi Annan, mantan sekjen PBB pernah bilang kalau semua warga di suatu negara maju itu kemungkinan besar punya kehidupan yang sehat dan menikmati kebebasan di dalam lingkungan yang aman.

Tapi apa negara maju cuma Korea Selatan dan Jepang saja?

Tentu tidak, kedua negara tersebut adalah contoh dari beberapa negara maju yang ada di Asia. Masih banyak lagi negara maju di benua Asia seperti Hongkong, Qatar, dan Arab Saudi. Kalau di Eropa ada Inggris, Jerman, dan Prancis. Sementara di benua Amerika ada Amerika Serikat dan Kanada. Tentunya masih banyak lagi negara-negara maju selain yang disebut ini.

NEGARA BERKEMBANG

Kok negara Indonesia gak ada di deretan nama-nama negara maju? Jawabannya jelas, karena negara kita ini masih tergolong negara berkembang.

Untuk mendefinisikan negara berkembang kita ambil sederhananya saja, karena memang tidak ada definisi secara universalnya. Negara berkembang adalah negara yang punya tingkat pendapatan lebih rendah, standar hidup lebih rendah, tingkat industrialisasi yang lamban, dan indeks pembangunan manusia yang lebih rendah dibanding negara maju.

Negara-negara berkembang itu kalau dilihat dari sudut pandang ekonomi punya kriteria seperti ini:

  • 1. Pendapatan per kapita rendah
  • 2. Sangat bergantung  pada produksi primer produk pertanian, khususnya beberapa tanaman utama dan mineral
  • 3. Sebagian besar tenaga kerja ada di sektor pertanian
  • 4. Tingkat pertumbuhan industri lamban
  • 5. Komoditas ekspor berupa bahan baku industri, kaya hasil pertanian, peternakan, perikanan, dan pertambangan
  • 6. Kurangnya kesempatan kerja
  • 7. Produktivitas dan kualitas hidup masyarakat rendah
  • 8. Tingkat kemiskinan cukup tinggi
  • 9. Pemanfaatan SDA yang belum optimal
  • 10. Jaminan sosial belum memadai
  • 11. Perekonomian masih bergantung pada negara-negara maju




Selain faktor ekonomi, yang mempengaruhi maju atau berkembangnya suatu negara itu dilihat dari kualitas pendidikan, kesehatan, komunikasi, dan transportasinya juga.

Negara-negara lain yang tergolong sebagai negara berkembang itu kalau di benua Asia contohnya ada India, Laos, dan Filipina. Di Eropa itu ada Latvia, Ukraina, dan Kroasia. Di benua Amerika ada Ekuador, Brazil, dan Mexico. Serta di benua Afrika itu rata-rata adalah negara berkembang. Ini cuma contoh dari berbagai benua saja, tentunya masih banyak lagi negara berkembang di dunia ini.

Kementerian Pendidikan memutuskan bahwa di sebagian besar daerah, kegiatan belajar-mengajar di tahun ajaran baru tetap akan dilakukan di rumah hingga akhir tahun ini. Pasti gak enak banget rasanya belum bisa ketemu temen-temen dan ngerasain suasana belajar di sekolah.

INDONESIA MASUK KATEGORI NEGARA MAJU??


Dalam kebijakan baru AS yang telah berlaku sejak 10 Februari 2020 tersebut, Indonesia dikeluarkan dari daftar Developing and Least-Developed Countries sehingga Special Differential Treatment (SDT) yang tersedia dalam WTO Agreement on Subsidies and Countervailing Measures tidak lagi berlaku bagi Indonesia.


Diolah dari berbagai sumber. 






MATERI GEOGRAFI SMA

 


Kelas 10

Pengetahuan Dasar Geografi

Dasar-Dasar Peta, PJ, dan SIG

Penelitian Geografi

Bumi Sebagai Ruang Kehidupan

Dinamika Litosfer

Dinamika Atmosfer

Dinamika Hidrosfer

KELAS 11

Poros Maritim Indonesia

Flora dan Fauna

Sumber Daya Alam

Pangan, Industri, dan Energi

Dinamika Kependudukan

Keragaman Budaya Indonesia

Penanggulangan Bencana Alam


KELAS 12

Perencanaan Wilayahan

Interaksi Spasial Desa Kota

Pemanfaatan Peta, PJ, SIG

Negara Maju dan Berkembang

Senin, 25 Januari 2021

ARAB

GEOGRAFI KELAS XII PETA

FUNGSI PETA SEBAGAI KOMPONEN PENGINDERAAN JAUH

Sebelum lebih jauh, di materi Geografi Kelas 12 ini, Mipi akan mengajak kamu untuk mengetahui fungsi peta. Secara umum, peta merupakan gambaran permukaan bumi yang ditampilkan pada suatu bidang datar dengan skala tertentu. Ada beberapa fungsi atau kegunaan peta, yaitu:

Sebagai komponen penginderaan jauh, peta berfungi menunjukkan lokasi dan koordinat suatu objek.

Menunjukkan Posisi dan Lokasi

Peta berfungsi untuk menunjukkan posisi atau lokasi suatu tempat dari tempat lain di permukaan bumi. Lokasi suatu tempat dari tempat lain di permukaan bumi ini biasa disebut sebagai lokasi relatif. Nah, saat membaca peta, kamu bisa mengetahui lokasi relatif dari suatu wilayah yang kamu lihat di peta.

Sebagai salah satu komponen penginderaan jarak jauh yang penting, peta memberikan gambaran mengenai bentuk-bentuk yang ada di permukaan bumi. Misalnya bentuk lautan atau bentuk pegunungan dalam bentuk dimensi. Kamu bisa membaca bentuk-bentuk permukaan bumi melalui simbol warna yang berbeda-beda.

Memberi Data Potensi Daerah

Peta menyajikan data mengenai potensi suatu daerah. Potensi yang dimaksud bisa berupa potensi daerah rawan banjir atau peta potensi daerah yang mengalami kekeringan.

Menunjukkan Ukuran, Luas dan Jarak

Peta dapat memberitahu kita ukuran karena dengan peta, luas daerah dan jarak-jarak di permukaan bumi dapat diukur. Misalnya saat kamu mau mengetahui jarak sebenarnya dua lokasi, kamu dapat menghitungnya dengan membandingkan skala dua lokasi tersebut di peta.



Cara Membaca Peta

Seperti yang dijelaskan di awal, terkadang kita harus menggunakan peta konvensional untuk mencari lokasi atau mengetahui posisi. Tapi bagaimana cara membacanya ya? Ada beberapa cara membaca peta yang bisa kamu gunakan antara lain:

Parallel dan Meridian

Paralel dan meridian sering juga disebut sebagai lintang dan bujur. Paralel dan meridian merupakan satu di antara metode penentuan lokasi yang sistematis dan tertua di dunia Pahamifren. Metode pembacaan peta ini didasarkan pada sistem koordinat geografis, yang kalau ditulis akan seperti ini:

Sistem koordinat geografis ini terbentuk dengan menggambar seperangkat lingkaran timur-barat di seluruh dunia, yang sejajar dengan khatulistiwa dan seperangkat lingkaran utara-selatan yang melintasi khatulistiwa dengan sudut-sudut yang tepat dan menyatu di Kutub. Dengan demikian akan terbentuk jaringan garis referensi untuk menemukan titik-titik lokasi di permukaan bumi.


Parallel atau lintang adalah garis yang sejajar dengan garis khatulistiwa. Jadi arahnya timur-barat, lalu lintang ini akan melingkar semakin ke kutub, semakin kecil lingkarannya. Kalau meridian atau bujur adalah garis yang menghubungkan Kutub Utara dengan Kutub Selatan. Garis meridian ini juga membentuk lingkaran, tapi besar lingkarannya sama semua.

Arah dan Jarak Dalam Kuadran

Lokasi bisa ditentukan dengan mengacu pada arah dan jarak dari suatu tempat. Acuan arah dan jarak ini sering kamu temukan di kehidupan kamu sehari-hari . Saat kamu bertanya pada orang mengenai lokasi suatu tempat, biasanya orang yang kamu tanya itu akan memberitahu tempat yang kamu cari itu ada di sebelah mana, kamu harus mengambil jalan yang mana saja, patokan tempat tersebut dekat apa saja, dan jaraknya kurang lebih berapa meter atau kilometer dari tempat kamu dan orang tersebut berada. 

Nah, kalau dalam peta, arah dan jarak tersebut diterapkan dengan menentukan sudut azimuth dan back azimuth, juga letak suatu lokasi berdasarkan jarak lokasi tersebut terhadap lokasi awal. Apa itu azimuth?

Azimuth juga sering disebut sebagai sudut kompas, yaitu besar sudut yang ada di antara satu titik dengan arah utara pengamat, yang dihitung searah jarum jam. Misalnya, jika kamu membidik sebuah objek menggunakan kompas, kamu akan mendapatkan sudut yang tercipta di antara objek dengan arah utara kamu. Nah, sudut itulah yang dinamakan azimuth.

Jarak dan Jarak Dalam Koordinat Kartesius

Koordinat kartesius menggunakan sumbu horizontal x dan sumbu vertikal. Cara membaca peta yang satu ini digunakan pada jarak yang diambil dari sumbu x dan y. Misalnya nih, kamu mau mengetahui lokasi kota Bekasi kalau dilihat dari kota Bogor, maka kamu tinggal gambar koordinat kartesius mulai dari kota Bogor. 

Kamu harus mencari jarak dari sumbu x dan sumbu y. Dari situ akan ketahuan jarak dari x dan y itu berapa. Misalnya, kalau kita dapat x itu 3 cm dan dari y 7 cm, kita bisa menyajikan kalau lokasi kota Bekasi kalau dari Bogor itu adanya di titik (3,7).

Arah 

Dalam menentukan arah, ada dua cara yang bisa kamu gunakan, yaitu dengan menggunakan resection dan dengan menggunakan kompas. Resection kamu gunakan untuk menemukan lokasi pengamat peta dengan menentukan sudut bearing dari dua lokasi yang sudah diketahui dengan baik di peta. Semakin banyak lokasi pengamat peta yang sudah diketahui, maka semakin akurat lokasi tempat pengamat tersebut berada. 

Tentukan minimal dua lokasi yang sudah diketahui atau gampang dikenali, seperti gunung, bangunan, atau belokan sungai. Jadi, setelah kamu menentukan dua patokan tersebut, barulah kamu bisa menggunakan kompas. Gunakan kompas kamu untuk menghitung sudut azimuth (sudut bidikan dari kompas) lokasi-lokasi yang kamu jadikan patokan tadi dan arahkan kompas kamu ke patokan tersebut.


Diolah dari berbagai sumber.

GEOGRAFI KELAS XI EKONOMI KREATIF

EKONOMI KREATIF 

Ekonomi kreatif adalah suatu konsep perekonomian di era ekonomi baru yang mengintensifkan informasi dan kreativitas dengan mengedepankan ide dan pengetahuan dari sumber daya manusia sebagai faktor produksi yang paling utama.

Beberapa ciri ekonomi kreatif antara lain:

Terdapat beberapa unsur utama seperti kreativitas, keahlian, dan talenta yang memiliki nilai jual melalui penawaran kreasi intelektual.

Produk yang dihasilkan (barang dan jasa) memiliki siklus hidup singkat, margin tinggi, beraneka ragam, persaingan tinggi, dan dapat ditiru.

Terdiri atas penyediaan produk kreatif langsung pada pelanggan dan pendukung penciptaan nilai kreatif pada sektor lain yang secara tidak langsung berhubungan dengan pelanggan.

Dibutuhkan kerja sama yang baik antara berbagai pihak yang berperan dalam industri kreatif, seperti kaum intelektual, dunia usaha, dan pemerintah.

Creative economy berbasis pada ide atau gagasan.

Pengembangan industri kreatif tidak terbatas dan dapat diterapkan pada berbagai bidang usaha.

Konsep creative economy yang dibangun bersifat relatif.

Yang termasuk dalam ekonomi kreatif antara lain:

  • Periklanan
  • Arsitektur
  • Pasar barang seni
  • Kerajinan (handicraft)
  • Kuliner
  • Desain
  • Fashion
  • Film, video, dan fotografi
  • Musik
  • Seni pertunjukan
  • Penerbitan dan percetakan
  • Layanan komputer dan piranti lunak
  • Radio dan televisi
  • Riset dan pengembangan












Kebudayaan Indonesia Sebagai Bagian dari Kebudayaan Global

Thomas L. Friedman, dalam bukunya yang berjudul World is Plat yang menganalisis globalisasi pada awal abad ke-21 mengungkap perkembangan perdagangan Internasional dan internet telah jauh menggeser perekonomian dan kebudayaan dunia. India lahir sebagai kekuatan baru dengan perkembangan industri internet dan sumber daya manusianya yang mumpuni. Kemampuan generasi milenial India untuk memecahkan masalah millennium bug bagi dunia komputer internet, telah menghantarnya India pada perekonomian yang lebih maju. Industri perfilman India “Bollywood”, adalah satu jenis kebudayaan Indonesia yang berhasil diimpor ke seluruh dunia.

Selain India, China juga berkembang pesat sebagai negara dengan pertumbuhan ekonomi terpesat di dunia. Kemampuan China untuk mengimitasi produk-produk dunia. Menempatkan China sebagai negara industri baru yang amat disegani. Majalah Forbes tahun 2019 merilis, China adalah negara penghasil orang kaya baru terbanyak di dunia.





Globalisasi tidak hanya menempatkan dunia pada satu pasar bebas, tapi juga transfer kebudayaan bergerak bebas seperti tanpa filter. Tidak tertutup kemungkinan dunia akan menjadi satu dalam satu kebudayaan yang disebut olah Jean Baudrillard, dengan nada yang pesimis sebagai budaya konsumen. Budaya yang telah diciptakan oleh globalisasi dan pasar bebas. budaya konsumen adalah jenis dari “budaya materi” (material culture). Hal ini berangkat dari watak universal manusia yang berusaha mencukupi kebutuhan materialnya. Dalam hal ini, sebagaimana diargumenkan konsumsi yang terjadi dalam semua masyarakat berada “ di luar perdagangan”  atau tidak terbatas pada perdagangan semata, tetapi selalu merupakan gejala budaya sebagaimana halnya sebuah gejala ekonomi.

Globalisasi membawa nilai-nilai baru bagi masyarakat dunia. Telah lahir cara pandang baru masyarakat untuk memberikan nilai atas segala hal. Nilai adalah esensi paling tinggi dari sebuah kebudayaan.

Budaya Post Modern

Jean Baudrillard, Sosiolog Prancis, menulis bahwa ada empat cara suatu benda mendapatkan nilai, pada masyarakat post modern.  


Keempat proses pembuatan nilai adalah:

Nilai fungsional suatu objek; tujuan instrumentalnya (nilai pakai). Pena, misalnya, menulis; kulkas mendingin.

Kedua adalah nilai tukar suatu objek; nilai ekonominya. Satu pena mungkin bernilai tiga pensil; dan satu lemari es mungkin sebanding dengan gaji yang diperoleh selama tiga bulan bekerja;

Ketiga adalah nilai simbolis dari suatu objek; nilai yang diberikan subjek ke objek dalam kaitannya dengan subjek lain. Sebuah pena mungkin melambangkan hadiah kelulusan sekolah siswa atau hadiah pembicara permulaan; atau berlian dapat menjadi simbol cinta perkawinan yang diumumkan secara publik.

Terakhir adalah nilai tanda suatu objek; nilainya dalam sistem objek. Pena tertentu dapat, meskipun tidak memiliki manfaat fungsional tambahan, menandakan prestise relatif terhadap pena lain; cincin berlian mungkin tidak memiliki fungsi sama sekali, tetapi dapat menyarankan nilai sosial tertentu, seperti rasa atau kelas.

Produk-produk kebudayaan tidak lagi memata dilihat dengan nilai fungsional, atau nilai tukarnya, tapi lebih kepada nilai simbolis dan nilai tanda. Banyak orang membeli smart phone Apple, banyak yang didasarkan atas nilai tandanya dari pada nilai fungsionalnya. Brand value, telah menjadi indikator penting bagi keberhasilan suatu usaha. Supermarket telah mengalahkan pasar-pasar tradisional bukan karena pelayanan dan harganya, tapi karena berbelanja di supermarket lebih bergengsi dari pada belanja di pasar tradisional.






Bagaimana dengan produk-produk kebudayaan Indonesia. Apakah produk-produk kebudayaan Indonesia dapat bersaing dengan produk global yang telah memiliki Brand value yang lebih tinggi. Apakah Warteg dapat bersaing dengan Mc Donald dan KFC? Pertanyaan ini mestinya tidak menjadi kerisauan yang berkelanjutan. Kreativitas yang tinggi dibutuhkan untuk Indonesia bisa bersaing dengan produk-produk global.






Dalam dunia post modern, revolusi 4.0, kebudayaan Indonesia mau tidak mau harus berhadapan secara vis to vis dengan budaya global. Jika kalah bersaing kebudayaan Indonesia dapat saja lenyap menyatu dalam budaya globalisasi yang oleh Antony Gidden, digambarkan sebagai truk besar yang bergerak turun tanpa kendali, menggerus apa saja yang ada hadapannya. Indonesia akan kehilangan seluruh identitas kebudayaan nasionalnya.


Diolah Dari berbagai Sumber.